
Ahmad Alfajri – Fungsi Dan Cara Menggunakan Silica Gel

Ada sebuah benda kecil yang dibungkus dalam kertas rumah, mirip seperti teh celup. Benda tersebut bernama silica gel. Biasanya, silica gel tersebut diselipkan dalam berbagai barang belanjaan.
Tujuan Para produsen menyelipkan silica gel yang warnanya putih kristal agar dapat dijadikan sebagai bahan pengawet barang belanjaan yang telah anda beli.
Tujuan produsen ini, banyak tidak dipahami oleh para konsumen. Sehingga, silica gel tersebut langsung dibuang begitu barang belanjaan dibuka.
Padahal, silica gel bukan hanya berfungsi untuk mengawetkan dan merawat barang belanjaan anda. Silika gen memiliki beragam manfaat yang jika diketahui oleh konsumen pasti mereka akan merasa menyesal telah membuangnya.
Harga silica gel yang dijual secara online maupun offline, berkisar antara Rp40.000 dan Rp50.000. Lumayan mahal untuk sebuah benda ada yang memiliki ukuran kecil dan dianggap tidak punya manfaat oleh kebanyakan konsumen.
Daftar Isi
Manfaat Silica Gel dalam Kehidupan Sehari-hari
Pada artikel kali ini, Kami ingin menulis beberapa manfaat penting dari silica gel. Berikut ini 6 manfaat silica gel yang membuat banyak orang yang membuangnya, geleng kepala.
1. Mencegah biji-bijian yang disimpan berkecambah
Jika biji-bijian hiasan anda atau biji-bijian stock dagang anda sering berkecambah dan tumbuh calon batang, maka silica gel adalah solusi masalah anda.
Suhu kelembaban yang tinggi atau kandungan air yang masih banyak di dalam biji-bijian atau di sekitar biji-bijian, adalah penyebab tumbuh calon batang atau berkecambah.
Cara menggunakan silica gel untuk mengatasi kecambah, sangat mudah. Anda hanya perlu meletakkan beberapa bungkus silica gel di tempat penyimpanan biji-bijian.
Silica gel akan menyerap kelembaban dan kadar air yang ada dalam biji-bijian tersebut. Sehingga harga biji bijian akan tetap kering dan aman dari tumbuh calon batang.
2. Mencegah karatan peralatan otomotif dan peralatan listrik
Silica gel sangat berguna bagi Anda yang hobi dengan dunia otomotif atau Anda yang bergelut dengan dunia listrik. Sebab, pasti anda memiliki berbagai peralatan yang terbuat dari besi seperti gergaji, cutter, obeng dan lain sebagainya.
Cara menggunakan silica gel sebagai alat anti karat peralatan besi anda adalah sangat gampang. Anda hanya perlu menyelipkan beberapa bungkusan silica gel ke dalam tempat penyimpanan peralatan anda.
Karatan terjadi karena proses oksidasi. Silica gel akan menghindarkan peralatan otomotif dan listrik anda dari proses oksidasi tersebut.
3. Menjaga buku dimakan jamur
Jika anda seorang kutu buku atau hobi membaca buku, silica gel akan sangat bermanfaat bagi anda. Apalagi jika koleksi buku-buku anda sudah berumur.
Buku aku akan cepat rusak jika salah cara menyimpannya. Efeknya, buku akan cepat jamuran dan cepat rusak.
Jika anda sayang dengan pustaka anda, Sebutkanlah beberapa bungkusan silica gel di tempat penyimpanan atau rak buku anda.
Dijamin, jamuran yang sering memakan koleksi buku Anda, tidak akan berani lagi menampakan batang hidungnya. Buku anda aman dan bau apek pun hilang.
4. Mengawetkan bunga
Anda seorang pengusaha bunga?, atau anda memiliki hobi menanam bunga? . Silica gel akan sangat berguna untuk melancarkan usaha atau hobi anda.
Silica gel akan melindungi bunga kesayangan anda dari layu. Dengan silica gel, bunga anda akan tetap berkembang dan memancarkan Aura keindahan.
Hal yang perlu Anda lakukan adalah menyimpan dan menaruh bunga dengan cara yang benar. Lalu tuangkan silica gel ke dalam wadah penyimpanan bunga.
Kemudian timbunlah silica gel yang berwarna Kristal Putih dan memiliki tekstur halus. Lalu tutup wadah penyimpanan bunga dengan rapat. Simpan di tempat yang memiliki suhu normal selama minimal 3 hingga 5 hari.
Setelah itu, barulah Anda boleh menata bunga kering di kanvas. Dan anda tidak perlu khawatir lagi bunga anda akan menjadi layu. Sebab, silica gel menjadikan bunga anda awet dan tahan lama.
5. Menjaga stok makanan hewan tetap lezat
Jika anda seorang pecinta hewan peliharaan, maka silica gel wajib untuk anda miliki. Tentunya, anda ingin agar hewan anda mengkonsumsi makanan hewan yang bergizi.
Stok makanan hewan yang anda simpan, jika tidak dijaga dengan baik maka tidak dapat dikonsumsi lagi. Jika dimakan oleh hewan peliharaan maka dikhawatirkan akan terjadi keracunan.
Silica gel akan membantu anda untuk menjaga stok makanan hewan peliharaan agar tetap awet dan tetap lezat untuk disantap. Cara menggunakannya pun sangat gampang.
Anda hanya perlu menyimpan stok makanan dengan baik. Lalu taruh silica gel yang masih terbungkus kertas ke dalam kardus penyimpanan makanan. Tujuannya agar silica gel tersebut tidak termakan oleh hewan peliharaan Anda.
Lebih baiknya, anda gunakan silica gel yang terbungkus dalam kemasan besar sekitar 5 gram. Tujuannya agar anda dapat memisahkan dengan mudah saat menaruh makanan di piring.
Dan perlu Anda ketahui bahwa silica gel tidak akan mempengaruhi rasa makanan hewan peliharaan Anda. Jadi, tidak perlu khawatir hewan peliharaan Anda tidak mau atau hilang selera makan.
6. Menghilangkan bau apek pada peralatan olahraga
Anda hobi berolahraga? . Pastinya peralatan olahraga khusus seperti tas olahraga, sepatu, kaus kaki, sabun, handuk dan lain sebagainya.
Biasanya, peralatan dan pakaian olahraga tidak langsung dicuci setelah digunakan. Maka tidak heran, muncul bau apek dan tumbuh jamur pada peralatan dan pakaian olahraga.
Nah, silica gel memiliki fungsi untuk mencegah pakaian dan peralatan olahraga anda dari jamuran dan bau apek. Caranya sangat sederhana, anda hanya perlu menaruh silica gel dalam tas olahraga anda yang berisi pakaian olahraga.
Kandungan air bekasan keringat akan diserap oleh silica gel. Jadi, pakaian olahraga Anda tidak akan menimbulkan bau apek dan tidak akan jamuran.
Demikian saja artikel singkat kami tentang manfaat silica gel yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat dan terima kasih.